Rabu, 07 Oktober 2015

jangan lalaikan doa berikut


1. orang yang tertimpa penyakit namun ia lalai mengucapkan :

۞  أَنِّى مَسَّنِىَ ٱلضُّرُّ وَأَنتَ أَرْحَمُ ٱلرَّٰحِمِينَ

"Ya Tuhanku sesungguhnya aku telah ditimpa penyakit dan Engkau adalah Tuhan Yang Maha Penyayang di antara semua penyayang".
QS. Al-Anbiyaa : 83

Allah pun berfirman pada ayat setelahnya, QS. Al-Anbiyaa : 84

فَٱسْتَجَبْنَا لَهُۥ فَكَشَفْنَا مَا بِهِۦ مِن ضُرٍّ ۖ وَءَاتَيْنَٰهُ أَهْلَهُۥ وَمِثْلَهُم مَّعَهُمْ رَحْمَةً مِّنْ عِندِنَا وَذِكْرَىٰ لِلْعَٰبِدِينَ

"Maka Kamipun memperkenankan seruannya itu, lalu Kami lenyapkan penyakit yang ada padanya dan Kami kembalikan keluarganya kepadanya, dan Kami lipat gandakan bilangan mereka, sebagai suatu rahmat dari sisi Kami dan untuk menjadi peringatan bagi semua yang menyembah Allah."

2. orang yang sedang berduka namun ia lalai dari mengucapkan

 لَّآ إِلَٰهَ إِلَّآ أَنتَ سُبْحَٰنَكَ إِنِّى كُنتُ مِنَ ٱلظَّٰلِمِينَ

"Bahwa tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim."
QS. Al-Anbiyaa :87

Allah pun berfirman pada ayat setelahnya, QS. Al-Anbiyaa : 88

فَٱسْتَجَبْنَا لَهُۥ وَنَجَّيْنَٰهُ مِنَ ٱلْغَمِّ ۚ وَكَذَٰلِكَ نُۨجِى ٱلْمُؤْمِنِينَ

"Maka Kami telah memperkenankan doanya dan menyelamatkannya dari pada kedukaan. Dan demikianlah Kami selamatkan orang-orang yang beriman."

3. orang yang dilanda ketakutan, namun ia lalai dari mengucapkan:
حَسْبُنَا ٱللَّهُ وَنِعْمَ ٱلْوَكِيلُ...

"...Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung".
QS. Ali 'Imran : 173

Allah pun berfirman pada ayat setelahnya, QS. Ali 'Imran : 174

فَٱنقَلَبُوا۟ بِنِعْمَةٍ مِّنَ ٱللَّهِ وَفَضْلٍ لَّمْ يَمْسَسْهُمْ سُوٓءٌ وَٱتَّبَعُوا۟ رِضْوَٰنَ ٱللَّهِ ۗ وَٱللَّهُ ذُو فَضْلٍ عَظِيمٍ

"Maka mereka kembali dengan nikmat dan karunia (yang besar) dari Allah, mereka tidak mendapat bencana apa-apa, mereka mengikuti keridhaan Allah. Dan Allah mempunyai karunia yang besar."

4. dan orang yang tertimpa tipu daya jahat, namun ia lalai dari mengucapkan

وَأُفَوِّضُ أَمْرِىٓ إِلَى ٱللَّهِ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ بَصِيرٌۢ بِٱلْعِبَادِ

"Dan aku menyerahkan urusanku kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya".
QS. Al - Ghaafir : 44

Allah pun berfirman pada ayat setelahnya, QS. Al -Ghaafir : 45

فَوَقَىٰهُ ٱللَّهُ سَيِّـَٔاتِ مَا مَكَرُوا۟ ۖ وَحَاقَ بِـَٔالِ فِرْعَوْنَ سُوٓءُ ٱلْعَذَابِ

"Maka Allah memeliharanya dari kejahatan tipu daya mereka, dan Fir'aun beserta kaumnya dikepung oleh azab yang amat buruk."



ikhwahfillah...sesungguhnya sebaik-baik doa adalah yang ada pada Al-Qur'an dan sunnah Rasulullah shalallahu'alaihi wassalam...untuk itu amalkanlah dan sering-seringlah membacanya...

sumber : ummihebat.blogspot.com

Selasa, 29 September 2015

WANITA MUSLIMAH DAN KEWAJIBANNYA TERHADAP TETANGGA



Sebagai unit masyarakat terdekat dengan kita, tetangga mendapatkan posisi yang tinggi dalam agama Islam. Allah azza wa jalla berfirman:
“Sembahlah Allah dan janganlah kalian mempersekutukan-Nya dengan sesuatu apapun.Dan, berbuat baiklah kepada kedua orang tua, karib kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan tetangga yang jauh, teman sejawat, ibnu sabil, dan hamba sahaya kalian…”
(QS. An-Nisaa’:36)

Nah, yang dimaksud tetangga dekat disini adalah tetangga yang masih memiliki hubungan nasab (darah) atau ikatan agama dengan kita. Sedangkan tetangga yang jauh adalah yang tidak ada hubungan darah maupun agama dengan kita. Lalu, maksud teman sejawat disini adalah teman dalam hal kebaikan (mudah-mudahan Allah selalu memberikan kita teman-teman yang selalu mengingatkan kepada kebaikan dan menegakkan kebenaran..aamiin ya rabbal ‘alamiin). Ada banyak sekali hadits tentang hubungan bertetangga, salah satunya
“Senantiasa Jibril berpesan kepadaku tentang hidup bertetangga, sampai aku menyangka bahwa dia (tetangga) akan mewarisinya.”
(Muttafaqun Alaih)

Kemudian dalam hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari, juga disebutkan:
“Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, maka hendaklah dia tidak menyakiti tetangganya.”

Ukhti muslimah yang saya cintai karena Allah…mudah-muudahan kita menjadi wanita muslimah yang senantiasa membuka dirinya terhadap hidayah Allah, memiliki hati yang lembut, pemurah, berperangai halus dan mencintai tetangganya serta memiliki kepekaan perasaan terhadap tetangganya. Sangat penting bagi kita untuk peka terhada hal yang dapat menyakiti perasaan maupun merusak kehormatan mereka. Cintailah kebaikan bagi tetangga kalian sebagaimana mencintai diri sendiri.

Rasulullah  bersabda dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari, bahwasanya dalam berbuat baik kepada tetangga, utamakanlah yang lebih dekat terlebih dahulu sebagai wujud bahwa kita sangat memelihara perasaan tetangga kita, karena biasanya tetangga yang dekat memiliki hubungan, muamalah serta kekerabatan yang lebih kental.

Lalu, bagaimana halnya dengan tetangga yang jahat? Mereka akan hidup sengsara, kesulitan dan dijauhkan dari nikmat iman; dimana iman adalah nikmat terbesar yang diberikan Allah pada manusia. Rasulullah telah bersumpah dalam hal ini dengan nama Allah sebanyak tiga kali.
“Demi Allah, tidak beriman. Demi Allah, tidak beriman. Demi Allah, tidak beriman. ‘Ditanyakan kepadanya, “Siapakah dia itu ya Rasulullah?”. Beliau menjawab, “Yaitu, orang-orang yang tetangganya tidak merasa aman atas kejahatannya.”
(Muttafaqun Alaih)


Wanita muslimah hendaklah bersabar dengan perlakuan tetangga yang menyakitkan dan menghadapi perlakuan tersebut dengan cara yang baik. Semoga kelak menjadi teladan pula hendaknya bagi tetangga lainnya. Mudah-mudahan kita dapat menjadi tetangga yang baik dan senantiasa dalam lindungan Allah…